BUKU

Menjembatani yang Feasible but Not Bankable menjadi Bankable

 

 

Deskripsi :

 

Buku Handbook Storytelling Series 2 yang bertajuk "Lembaga Penjaminan Tangguh, UMKM & Koperasi Naik Kelas" ini dapat hadir dan disusun sebagai bagian dari ikhtiar kolektif membangun narasi positif dan strategis mengenai pentingnya industri penjaminan dalam mendukung sektor riil, khususnya Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta koperasi di Indonesia.

Tema “Menjembatani yang Feasible but Not Bankable menjadi Bankable” menjadi benang merah dalam edisi ini, karena mencerminkan realitas yang sering kali dihadapi pelaku UMKM dan koperasi: ide dan usaha mereka sangat layak secara bisnis (feasible), namun tidak memenuhi persyaratan administratif dan keuangan dari lembaga keuangan (not bankable). Di sinilah lembaga penjaminan hadir sebagai katalisator dan jembatan strategis mengubah yang potensial menjadi aktual, yang informal menjadi formal, dan yang ragu-ragu menjadi percaya diri.

Buku ini tidak hanya menyuguhkan gagasan konseptual, tetapi juga menghadirkan cerita-cerita nyata dari lapangan, praktik terbaik, serta refleksi dari berbagai pemangku kepentingan yang selama ini terlibat dalam ekosistem penjaminan. Diharapkan narasi-narasi ini dapat menginspirasi, memotivasi, dan mendorong transformasi kebijakan maupun aksi nyata dalam mendukung penguatan lembaga penjaminan serta peningkatan akses pembiayaan bagi UMKM dan koperasi.

 

Penulis

Dr. Diding S. Anwar, FMII

 

Cetakan pertama           : Mei 2025

ISBN                            : 0123456789

Penerbit :

PT Lima Permata Bersaudara

.
X